Jendela360, Mudahnya Berburu Apartemen Impian Menggunakan Teknologi 360 Virtual Tour

Minggu, Oktober 21, 2018

Review Jendela360

Sebelum menuliskan draft blogpost ini, saya sempat membaca artikel di salah satu kanal berita online yang menyatakan bahwa generasi milenial di kota – kota besar saat ini, lebih memilih tinggal di apartemen dibandingkan rumah tapak pada umumnya. Kenapa? Selain karena semakin minimnya lahan yang tersedia untuk membangun rumah tapak, hal ini juga dipengaruhi oleh beberapa faktor pendukung lain. Diantaranya, karena bentuk apartemen yang lebih minimalis serta lokasinya yang terbilang cukup strategis –yaitu di tengah-tengah kota, sehingga akan memberikan banyak kemudahan kepada para penghuninya.

Dari kasus di atas, maka tak heran jika pasar sewa apartemen, kini semakin digandrungi oleh masyarakat di kota - kota besar Indonesia, seperti Jakarta. Sebagai kota metropolitan terbesar yang setiap tahunnya selalu didatangi para perantau, mencari unit apartemen di Jakarta tentu bukanlah hal yang sulit. Hanya dengan menggunakan smartphone atau komputer, serta internet saja, kita bisa menemukan beragam informasi dari apartemen yang kita cari, dengan sangat mudah. Butuh bukti? Coba ketikkan Jendela360.com di browsermu, kemudian tekan enter.

Dan, yak! Sebuah website dengan dominasi warna putih dan biru cerah akan menuntunmu –para apartemen hunter, untuk menemukan apartemen impian yang siap dijadikan sebagai sebuah hunian yang ideal.

Berburu Apartemen Impian dengan Teknologi 360 Virtual Tour Online
Nah, setelah halaman utama terbuka, silakan kalian scroll website Jendela360 hingga ke ujung paling bawah. Bagaimana? Kalau menurut saya pribadi, sih, tampilan websitenya “nyaman” banget. Nggak bikin mata sakit dan sangat mudah dinavigasikan. Agar lebih jelas, saya akan memberikan sedikit gambaran tentang fungsi dari beberapa menu yang ada di website Jendela360.

Review Jendela360

Di halaman paling atas, kita akan langsung dihadapkan dengan sebuah kolom besar untuk menuliskan nama atau area dari apartemen yang kita cari. Sebagai sebuah website yang ditujukan untuk para penyewa serta pemilik apartemen, tentu adanya kolom ini akan sangat membantu mereka dalam memilih ataupun menjual unit apartemennya.

Kemudian, sedikit bergeser ke bawah, kita akan menemukan beberapa rekomendasi apartemen yang ada di Jakarta dan sekitarnya. Kalau kalian tertarik, klik gambar apartemen tersebut untuk mengetahui info lebih lanjut dari unit apartemen yang ada. Disini, kita bisa melihat rincian harga, kelengkapan unit, fasilitas apartemen, deskripsi, kontak yang bisa dihubungi, dan yang tak kalah penting adalah adanya foto – foto berkualitas tinggi dari unit apartemen yang ditawarkan. Selain tersedia dalam bentuk foto, satu keunggulan yang menjadi ciri khas dari Jendela360 adalah tersedianya fitur 360 virtual tour yang akan menampilkan setiap sudut apartemen dengan jelas. Adanya fitur 360 virtual tour ini juga memungkinkan para calon penyewa untuk bisa melakukan “survei” secara digital hingga ke ribuan unit apartemen sekaligus. Bisa banget, nih, dijadikan solusi ketika kita sedang sibuk dan tidak memiliki banyak waktu untuk melakukan survei unit secara langsung. Praktis dan efisien!

Sementara, jika para calon konsumen ingin melakukan kunjungan secara langsung ke apartemen pilihan, pihak Jendela360 pun siap melayani dengan menghadirkan account representative yang profesional.

Review Jendela360
Tampilan 360 virtual tour di salah satu unit apartemen.

Keuntungan Menggunakan Jendela360
Seperti yang sudah saya tuliskan di paragraf – paragraf sebelumnya, selain bisa digunakan oleh para penyewa untuk mencari apartemen, Jendela360 juga bisa digunakan sebagai agen, dimana para pemilik apartemen bisa menitipkan apartemennya untuk dipasarkan melalui website Jendela360. Selain praktis dan efisien, website yang digagas oleh Ade Indra dan Kiki Guzali ini juga menawarkan beberapa keunggulan lain yang bisa didapatkan oleh kedua belah pihak, baik bagi penyewa maupun pemiliki apartemen.

a. Keuntungan bagi Penyewa / Pencari Apartemen
Review Jendela360

1. Bisa mendapatkan informasi yang lengkap mengenai apartemen di seluruh Jakarta.

2. Adanya fitur 360 virtual tour, secara otomatis bisa memberikan kemudahan penyewa dalam melihat foto seluruh ruangan apartemen secara detail, hanya dengan mengakses website Jendela360 saja.

3. Calon penyewa akan didampingi oleh representative Jendela360 untuk melakukan kunjungan ke beberapa unit apartemen sekaligus, sehingga calon penyewa bisa bertanya secara langsung ketika ada hal – hal yang kurang jelas mengenai detail apartemen.

4. Pembayaran bisa dilakukan dengan sistem cicilan bulanan menggunakan kartu kredit, sehingga penyewa tidak akan lagi merasa keberatan dengan sistem pembayaran 1 tahun dimuka.

5. Tersedia unit Star Listing, yaitu unit apartemen yang memiliki kelebihan diantara listing unit apartemen lainnya. Kelebihan unit apartemen yang berlabel Star Listing ini diantaranya ; unit sudah tertata rapi dengan sentuhan hiasan modern, bisa mendapatkan cashback senilai 2 juta rupiah, serta bisa dibayar secara bulanan (baik menggunakan kartu kredit maupun tanpa kartu kredit). Adanya sistem pembayaran cicilan seperti ini, tentu bisa dijadikan alternatif bagi para penyewa untuk lebih memilih Jendela360 sebagai website pencarian apartemen, karena menawarkan sewa apartemen bulanan.
Review Jendela360

Sementara untuk unit apartemen berlabel Star Listing sendiri baru tersedia di beberapa apartemen saja, seperti Condominium Sea View Pluit yang berada di Jakarta Utara dan Sudirman Park di Jakarta Pusat. Sedangkan untuk kawasan Jakarta Barat, kalian bisa memilih apartemen Central Park, Mediterania Garden Residence 2, atau sewa Apartemen Westmark dengan unit yang tak kalah ideal untuk dijadikan hunian.

Contoh ruangan apartemen yang masuk ke dalam unit Star Listing.

b. Keuntungan bagi Pemilik Apartemen
Tidak seperti website marketplace lain yang sebagian besar hanya memberikan “tempat” untuk mempromosikan unit apartemen saja, Jendela360 hadir dengan beragam inovasi khusus bagi pihak pemilik yang ingin menitipkan apartemennya untuk dipasarkan. Pemilik apartemen pun tidak perlu repot untuk mengurus materi iklan seperti copywriting dan foto dokumentasi, karena kedua materi ini telah diurus oleh pihak Jendela360. Pun saat calon penyewa melakukan survei unit. Pemilik apartemen tak perlu bingung, karena semua telah ditangani oleh tim Jendela360 secara profesional.

***

Nah, itulah sedikit gambaran tentang Jendela360, sebuah website dengan beragam inovasi yang dibuat khusus untuk membantu para penyewa dalam menemukan apartemen idaman sesuai keinginan. Sementara bagi sang pemilik, Jendela360 bisa digunakan untuk memasarkan apartemen yang mereka miliki kepada calon pembeli. Hadirnya Jendela360, tentu menjadi solusi yang tepat bagi pihak penyewa dan pemilik apartemen, karena proses sewa – menyewa unit akan menjadi lebih praktis dan efisien.

Bagaimana? Tertarik juga untuk memiliki unit apartemen di daerah Jakarta? Jangan lupa cek dulu lewat Jendela360, ya!

You Might Also Like

10 comments

  1. Keren memang si Jendela360 ini, terlebih terdapat fitur 360 virtual tournya. Semoga semakin maju dan bisa membantu siapapun yang mau mencari apartemen.

    BalasHapus
  2. Enak ya kalo bisa tinggal di apartment.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Enak, mas. Fasilitas komplit & deket kota (malah di tengah kota, ding)

      Hapus
  3. Ada virtual tour ya, jadi bisa menimbang banget sebelum memutuskan untuk menyewa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener mbak. Lumayan membantu fitur virtual tour dari Jendela360

      Hapus
  4. rasanya untung semua kalo pake aplikasi ini ya
    bisa jadi keliatan rumahnya luas atau gimana
    baru atau lama
    keren euy idenya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, berkat fitur 360 virtual tour bisa tau seperti apa gambaran fisik dari unit apartemen yang ada

      Hapus
  5. wahh kebetulan banget aku ke jakarta nih, siapa tau bisa sewa apartement dari jendela360 nih.. asalkan duit ad, apa mas wisnu mau bayarin nih? wuehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Belum mampu saya, kalau suruh bayarin apartemen XD

      Hapus

Yakin udah di baca? Apa cuma di scroll doang?
Yaudah, yang penting jangan lupa komen yes?
Maturnuwun ^^

FIND BLOGPOST

Total Viewers